Minggu, 08 Desember 2013

UAS I TAHUN 2013/2014 MULAI DI GELAR

Ulangan Akhir Semester I (UAS I) mulai digelar pada hari Senin, 9 Desember 2013, dan akan berlangsung sampai Jumat 13 Desember 2013. UAS I diikuti oleh seluruh siswa SMP Labschool Cibubur yang berjumlah 616 siswa dengan menempati 17 ruang tes.
Gambar: Suasana siswa sedang mengerjakan tes
Gambar: Suasana sekolah yang tenang dan bersih mendukung siswa dalam tes

Gambar: Panitia berkeliling dari kelas ke kelas untuk mengecek kehadiran siswa

Kegiatan UAS dilaksanakan oleh panitia yang telah mendapat tugas dari Kepala Sekolah beberapa waktu sebelumnya. Panitia menyiapkan segala sesuatu dari mulai pengecekan peserta dan pembuatan kartu legitimasi, pembuatan denah tempat duduk, pengaturan ruang, penyusunan petugas pengawas, sampai dengan penyiapan soal dan melayani distribusi soal pada hari H.

UAS kali ini adalah UAS pertama di sekolah yang menggunakan dua kurikulum berbeda, yaitu Kurikulum 2013 untuk kelas 7 dan Kurikulum 2006 untuk kelas 8 dan 9. Secara umum UAS berjalan dengan baik dan lancar. Adapun Jadwal UAS I ini adalah:
- Senin, 9 Desember 2013: IPA dan Bahasa dan Budaya Sunda
- Selasa, 10 Desember 2013: B. Inggris dan PKn
- Rabu, 11 Desember 2013: B. Indonesia dan PLH
- Kamis, 12 Desember 2013: Matematika dan P. Agama
- Jumat, 13 desember 2013; IPS dan PLH (kelas 8 dan 9)

Selamat dan semoga Sukses!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar