Rabu, 21 Januari 2015

MAULUD NABI DI SEKOLAH



Peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW telah diperingati di SMP Labschool Cibubur dengan menghadirkan ustad yang sering muncul di layar kaca yaitu ustad Kang Rashied. Beliau memaparkan bagaimana nikmatnya mengenal sosok agung nabi Muhammad SAW, dengan selalu bersholawat kepadanya. Karena Allah dan para malaikatnya pun bershalawat kepada nabi, oleh karenanya orang-orang beriman diperintahkan untuk bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW.
Gambar: Kang Rashied saat berceramah di layar kaca

Kang Rashied dengan jelas dan gamblang menyampaikan peristiwa kelahiran nabi pada pagi hari menjelang subuh pada 12 Rabiul awal tahun Gajah, serta orang-orang penting yang berjasa menyambut kelahiran Nabi Muhammad SAW. Ustad juga menjelaskan bahwa tidak ada yang kebetulan dalam dunia ini, semua telah direncanakan dan diketahui Allah, bahkan daun yang jatuh di hutan Amazon-pun diketahui oleh Allah. Kelahiran Nabi telah ditentukan oleh Allah dari orang tua pilihan, yaitu Sayyidina Abdullah dan Sayyidatul Siti Aminah, serta Halimatussadiyah yang menyusui beliau.
Gambar: Kang Rashied dan istri bersama POMG/WOTK

Beliau juga menjelaskan keutamaan shalat tepat waktu, berjamaah dan di masjid sebagai suatu kunci keberhasilan bagi seorang muslim. Karena shalat yang berkualitas akan menjadikan ibadah yang lainnya berkualitas. Shalat diibaratkan sebagai angka satu, dan ibadah yang lainnya seperti angka nol, apabila angka satu di depan angka nol maka nol itu akan bernilai seberapa jumlah nol tersebut, jika tiga seribu, jika 6 sejuta dan seterusnya.

Kang Rashied juga memesankan agar, para siswa mengutamakan akhlak dan karakter yang baik, karena Rasululloh SAW adalah manusia yang paling baik akhlaknya. Apabila sekolah mampu menjaga akhlaq maka sekolah akan menjadi mulia yang sesungguhnya.

Acara yang dihadiri oleh seluruh siswa muslim serta perwakilan orang tua murid ini berlangsung di Masjid Baitul Ilmi Labschool Cibubur pada hari Jumat, 16 Januari 2015. Kang Rashied pun berkenan shalat Jumat di masjid sekolah ini. Terima kasih kang Ustad Rashied atas waktu dan tausiahnya kepada kami.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar