Kamis, 09 Oktober 2014

SUN 2015 UNTUK ANGKATAN ke-2

Upaya untuk melestarikan dan meneruskan prestasi sekolah senantiasa dilakukan oleh SMP Labschool Cibubur. Salah satu kegiatan tersebut adalah melalui pembukaan Kegiatan Sukses Ujian Nasional 2015. Kegiatan SUN yang meliputi: 
- Tes Diagnostik, untuk mengetahui potensi awal siswa khususnya pada materi kelas 7 dan  kelas 8 yang terkadang sudah mulai ada yang terlupa
- Pendalaman Materi, kegiatan pemantapan materi yang dilakukan setiap hari Jumat dan Sabtu dengan menggunakan sistem paket.
- Try Out,kegiatan untuk mengukur tingkap kemampuan siswa dalam menguasai materi sesuai dengan SKL dan materi paket yang diberikan
- Tutor Sebaya, merupakan siswa-siswa pilihan yang akan menjadi mitra sekaligus "guru" bagi temannya sendiri.
- Guru Tamu, menghadirkan guru ahli pada mata pelajaran UN baik dari internal Labschool maupun eksternal Labschool
- Tes Psikologi, untuk mendeteksi lebih dini keberminatan siswa dalam studi di SMA dan Perguruan Tinggi
- Achievement Motivation Training (AMT), pemberian motivasi berprestasi yang dilaksanakan di Puncak dengan mengundang trainer dan motivator terkenal
- Berbincang Sukses Ujian Akhir (BERSUA) yang akan menghadirkan unsur pemerintah dan tokoh pendidikan bersama seluruh orang tua siswa kelas 9.
- Doa Bersama, sebagai bentuk akhir dari segala ikhtiar untuk mendapat ridho dan hidayah dari Allah.
Gambar : Suasana Pembukaan SUN 2015
Gambar: Para peserta menyaksikan proshow sukses UN 2014

Kegiatan pembukaan SUN dilakukan secara simbolis pada Kamis, 25 September 2014 oleh kepala sekolah dengan pemberian Buku Materi SUN, Ballpoint SUN serta Block Note SUN yang diberikan kepada ketua angkatan dan Ketua OSIS angkatan kedua.

Dalam kesempatan tersebut salah satu perwakilan siswa mencanangkan tekad bahwa angkatan kedua berupaya untuk meraih prestasi terbaik di Kota Bekasi dan Jawa Barat. Pada tahun lalu, SMP Labschool Cibubur telah berhasil meraih peringkat ketiga di Kota Bekasi. Secara umum ada tiga target atau tujuan umum dari SUN 2015 yaitu;
1. Siswa Lulus 100%
2. Meraih peringkat I UN Kota Bekasi
3. Semua siswa diterima di SMA Unggulan sesuai pilihannya

Semoga tekad dan semangat yang diiringi dengan ikhtiar dan doa dapat diraih prestasi sempurna oleh angkatan kedua ini yang berjumlah 227 siswa. Dukungan dari guru dan karyawan, orang tua serta adik-adik kelas sangat berarti bagi tercapainya tujuan tersebut. Amiin yra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar