Sabtu, 11 Mei 2013

HEBATNYA PENDIDIKAN DI FINLANDIA

Semangat negeri di kawasan Skandinavia ini sangat luar biasa dalam memajukan negerinya melalui Pendidikan. Kesadaran yang dimiliki oleh semua kalangan dari pemerintah maupun masyarakat yang menyadari bahwa kunci kemajuan negara adalah melalui kemajuan di bidang pendidikan. Hal ini nampak pada saat kami melihat langsung pelaksanaan pendidikan di Finlandia, khususnya pada tiga sekolah yang kami kunjungi, yaitu LPK Auringon Kukka Kindergarden (TK), Riihenmaen Koulu Yunior High School (SMP) serta Mantsalan Lukio Senior High School (SMA) Finlandia.

Kemajuan yang dicapai oleh Finlandia dengan peringkat tertinggi pada setiap tahun dari hasil penilaian secara internasional seperti PISA antara lain disebabkan oleh keseriusan pemerintah mengurusi pendidikan. Selain kebijakan pendidikan gratis untuk semua warga negara bahkan untuk warga negara asing (WNA) dari penddikan dasar sampai dengan pendidikan tinggi (University), faktor guru adalah hal pokok. Untuk menjadi guru minimal bergelar master dan guru mendapatkan kesempatan untuk mengasah ilmunya melalui short course yang dibiayai oleh pemerintah. Seorang guru di Finland disamping harus mampu menguasai disiplin ilmu sesuai latarbelakangnya (mayor) maka ia pun wajib memiliki kemampuan mengajar pada satu bidang studi lain (minor) sehingga guru sedikitnya menguasai dua bidang studi. Keseriusan guru dalam menekuni profesinya sangat menikmati (enjoy) dan mereka mengajar dengan penuh kehangatan dan keakraban pada siswa. Guru merupakan profesi favorit di Finlandia, pemerintah pun memperhatikan kesejahteraan mereka pada level yang tidak terlalu tinggi namun juga tidak rendah (Dubes Finlandia untuk Indonesia).

Sarana dan prasarana pendidikan di sekolah sangat memadai, sekolah telah menyiapkan segala sesuatu untuk proses pembelajaran dan pendidikan di sekolah. Suasana kelas yang baik, perpustakaan dan workshop yang lengkap serta kebersihan yang terjaga membuat para siswa nyaman di sekolah. Kebutuhan untuk praktik pada setiap mata pelajaran sudah tersedia sekolah, sehingga siswa tidak perlu membawa bahan seperti kertas, gunting, lem ataupun kanvas, cat dan sebagainya. Bahkan untuk kegiatan fotografi-pun sekolah menyediakan beberapa kamera yang baik dan dapat dipakai siswa. kondisi ini dijumpai dari TK sampai SMA, bahkan untuk siswa tidak perlu makan di kantin, karena sekolah telah menyediakan makan siang untuk siswa dengan didukung peralatan dapur yang modern. (Bersambung)

2 komentar:

  1. saya sangat tertarik dengan sistem pendidikan ini Rebuplik Finlandia.

    BalasHapus
  2. Good begitu besarnya perhatian pemerintah Finlandia terhadap dunia pendidikan di negaranya dari jenjang pendidikan dasar sampai perguruan tinggi gratis ini sungguh luar biasa, semoga indonesia bisa mengikuti Finlandi sistem pendidikannya terbaik di dunia good insya Allah Indonesia juga bisa maju seperti Finlandia👍

    BalasHapus