Setiap Tahun ajaran baru tiba maka akan muncul kegiatan yang disebut dengan MOS atau MOPDB yaitu kegiatan orientasi kepada siswa baru untuk lebih menganal dan mengetahui sekolahnya. Banyak cara dan jalan yang dilakukan oleh sekolah untuk mengisi kegiatan MOPDB ini. Ada yang melakukan dengan pengenalan visi misi sekolah, pengenalan lingkungan sekolah, perkenalan dengan warga sekolah serta kegiatan positif lainnya. Namun kadang ada pula terjadi kegiatan seperti "perploncoan" dimana anak-anak harus menggunakan atribut dan perlengkapan yang kurang sesuai dengan tujuan Masa Orientasi itu sendiri.
Gambar: Suasana diskusi kelompok |
Gambar: Kegiatan Diskusi |
MOPDB yang dilakukan di SMP Labschool Cibubur selain berarti Masa Orientasi Peserta Didik Baru juga diartikan dengan suatu kegiatan yang "Membuat Orang Percaya Diri dan Bahagia". Melalui kegiatan MOPDB diharapkan semua siswa memiliki kepercayaan diri yang baik serta merasa bahagia dan bangga menjadi warga sekolah. Oleh karena itu dalam kegiatan MOPDB sangat dihindari kegiatan yang bersifat perploncoan dan tugas-tugas yang tidak mendidik.
Menu acara yang disajikan dalam MOPDB di sekolah dibingkai dengan tema "Semangat Baru, Prestasi Baru". Semua peserta mendapatkan Buku Panduan MOPDB yang berisikan Sejarah Sekolah, Visi Misi Sekolah, Mars dan Himne Labschool, Daftar nama guru dan karyawan, Jadwal kegiatan MOPDB, Panitia MOPDB, Daftar kelompok peserta MOPDB serta artikel-artikel tentang Cara beradaptasi di Sekolah, Ekstrakurikuler, Lagu-lagu gembira, Tata Tertib Sekolah serta berbagai Tips untuk sukses menjadi ketua/ pemimpin.
Materi MOPDB disampaikan oleh kepala sekolah, Prof. Dr. Arief Rachman, Drs. Masribi, Drs. Romlan, Ibu Indira Sunito, M.Psi. serta guru Bimbingan Konseling. OSIS dan MPK pun ikut memberikan pencerahan materi melalui Info Seputar OSIS/MPK dan penampilan seni OSI
Kegiatan kelompok dalam MOPDB dibimbing oleh mentor yang berasal dari kelas 8 dan kelas 9. Mentor-mentor tersebut yang menyambut dengan ceria kehadiran siswa baru kelas 7, sehingga siswa baru merasa nyaman dalam lingkungan yang baru. Mentor pun tidak jarang membimbing kelompok untuk berani berkreasi dan berprestasi selama MOPDB. Di sisi lain, mentor pun memiliki kewajiban untuk menilai aktivitas peserta yang akan dilaporkan pada panitia guru. Pada akhirnya akan ditentukan peserta terbaik MOPDB yang mendapat nilai tertinggi karena aktivitasnya selama kegiatan. Setiap peserta yang mengikuti MOPDB sampai selesai, akan mendapatkan sertifikat kegiatan yang ditanda tangani oleh kepala sekolah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar