Minggu, 06 April 2014

PENDIDIKAN DAN PELATIHAN CALON INSTRUKTUR NASIONAL KURIKULUM 2013

Selama lima hari dari tanggal 2-6 April 2014, saya mengikuti Diklat Calon Instruktur Nasional Kurikulum 2013 di kampus P4TK Bisnis dan Pariwasata Kemdikbud di Parung Depok. Kegiatan yang diikuti oleh kepala sekolah SD dan SMP serta Pengawas dari lima wilayah, yaitu Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi serta Kota Depok yang berjumlah 230-an peserta.

Gambar: Kegiatan Pembukaan

Gambar: Kegiatan Diskusi Kelompok 2
Pemberian materi dilakukan oleh Nara sumber Nasional yang berasal dari P4TK Bispar. Ada dua nara sumber yang menemani dan menjadi fasilitator selama lima hari tersebut dari mulai pre test sampai post tes. Materi yang diberikan adalah materi yang berkaitan dengan Kepemimpinan dan Supervisi serta tentang Kepramukaan. Kegiatan pelatihan dengan pendekatan andragogie sehingga pemateri sangat sedikit memberikan materi, namun justru peserta dikondisikan untuk aktif dalam diskusi kelompok maupun kelas serta melakukan simulasi-simulasi seperti keadaan yang terjadi dalam kehidupan sekolah.

Gambar: Kegiatan Diskusi Kelompok 1
Gambar; Simulasi di kelas
Melalui Diklat ini banyak manfaat yang diperoleh bagi peserta, diantaranya peserta dapat mengetahui lebih banyak tentang kurikulum 2013, sharing pengelolaan sekolah serta memperkuat silaturahmi diantara kepala sekolah baik SD maupun SMP. Kota Bekasi mengirimkan 14 perwakilan kepala SMP yang terdiri dari 11 sekolah negeri dan 3 swasta, salah satunya adalah SMP Labschool Cibubur.

Gambar: Suasana Penutupan
Kegiatan diklat yang dilakukan oleh Kemdikbud ini dalam rangka menyongsong tahun kedua implementasi kurikulum 2013. Oleh karenanya bagi peserta diklat IN Kepala Sekolah, apabila lulus maka mempunyai kewajiban untuk melakukan di sekolahnya serta meneruskan kembali kepada kepala sekolah/ sekolah lainnya.
Semoga dapat terwujud dengan baik dan dimudahkan dalam pelaksanaannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar