Jumat, 18 April 2014 saya bersama rombongan berkunjung ke Sekolah Menengah Kebangsaan (SMK) Sri Bintang Selatan yang terletak di Jalan 3/91A Taman Shamelin Perkasa, Kuala Lumpur Malaysia bersama rombongan guru-guru dan pimpinan SMP Labschool Jakarta. Kunjungan yang bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pendidikan di Malaysia, sekaligus untuk menjalin kerja sama antar sekolah dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan. melalui kegiatan saling tukar informasi dan pengalaman serta kemungkinan-kemungkinan untuk melakukan student exchange, atau teacher exchange.
Rombongan setibanya di SMK SBS disambut dengan pencak silat serta tarian selamat datang, selanjutnya rombongan diajak untuk memasuki ruang pertemuan/ ruang rapat kepala sekolah. Ucapan selamat datang disampaikan oleh Kepala Sekolah atau Pengetua Cemerlang SMK Bintang Selatan Pn Kamariah @ Che Seah Bt. Che Abdul Rahman dilanjutkan dengan pemaparan profil sekolah oleh wakil bidang kurikulum atau Pen. Kanan Tadbir dan Kurikulum, Pn Nafisah Bt. Hashim. Setelah pemaparan dilanjutkan sesi tanya jawab antara guru-guru Labschool dengan pihak SMK SBS. Dalam kesempatan tersebut kepala SMP Labschool Jakarta, bapak Ali Chudori memberikan kata sambutan mewakili tamu rombongan. Acara yang berjalan sangat akrab dan jauh dari terkesan formal, berlangsung hampir dua jam, kemudian dilakukan pertukaran cendera mata, kunjungan ke fasilitas sekolah serta foto bersama, dan diakhiri dengan ramah tamah mencicipi hidangan yang disediakan oleh sekolah.
Gambar: Sambutan balasan kepala sekolah |
Gambar: Penyerahan kenang-kenangan |
Gambar: Penyerahan buku PJPQ untuk kepala SMK |
Dari kunjungan tersebut diketahui bahwa sekolah ini merupakan sekolah yang banyak memilki prestasi sehingga sering mendapat kunjungan tamu dari berbagai negara. Sebagai sekolah negeri, seluruh pembiayaan ditanggung negara, rekrutmen guru juga dilakukan oleh negara. Berdasarkan informasi dan pengamatan maka dapat disampaikan hal-hal sbb.:
Visi: “Sekolah
Unggul Penjana Generasi Terbilang”
Misi: “Membangun
Potensi Individu Melalui Pendidikan Berkualiti"
Sasaran/Matlamat:
- Melahirkan Bangsa Malaysia yang Taat Setia dan Bersatu Padu
- Melahirkan Insan Beriman, Berakhlak Mulia, Berilmu, Berketerampilan dan Sejahtera
- Menyediakan Sumber Tenaga Manusia untuk Keperluan Kemajuan Negara
- Memberi Peluang-Peluang Pendidikan kepada semua Warga negara Malaysia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar