Sabtu, 22 September 2012

E Learning Training

Dua hari yang mengasikkan dan menantang telah dilalui oleh guru-guru SMP Labschool Cibubur dalam rangka menguatkan dan meningkatkan kemampuan E Learning di sekolah. Pelatihan yang digelar oleh Pengembang Labschool merupakan program yang diperuntukkan semua guru dan sekolah di lingkungan Labschool.

Ada empat orang narasumber yang didatangkan dari Labschool Jakarta untuk berbagi ilmu dengan guru-guru SMP dan SMA Labschool Cibubur. Dua orang yang memberikan ilmu ke SMP adalah bapak Raidil Fitran, S.Pd. dan Rachmandani, S.Pd. Sedangkan untuk SMA diberikan oleh bapak Drs. Setio Broto dan Eka Christianto.

Gambar: Guru-guru SMP Labsci serius mengikuti training


Melalui pelatihan ini, diharapkan akan terjadi akselerasi pembelajaran dan layanan belajar bagi para siswa di SMP/ SMA Labschool Cibubur. Sehingga Labschool Cibubur akan sama dengan Labschool Jakarta dan Labschool Kebayoran yang telah lebih dahulu mendapatkan pelatihan ini.

Selamat dan sukses, untuk semuanya! Terima kasih atas dukungan dari semua pihak sehingga acara ini dapat berjalan lancar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar